MASUK DAN TERCATAT DALAM BUKU 100 PERGURUAN TINGGI AKREDITASI UNGGUL, UPI PERTAHANKAN IDENTITAS PENDIDIKAN DAN JADI PUSAT KEUNGGULAN

MASUK DAN TERCATAT DALAM BUKU 100 PERGURUAN TINGGI AKREDITASI UNGGUL, UPI PERTAHANKAN IDENTITAS PENDIDIKAN DAN JADI PUSAT KEUNGGULAN

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) masuk dalam daftar buku “100 Perguruan Tinggi Akreditasi Unggul” yang merupakan sebuah buku yang mengapresiasi pada perguruan tinggi Indonesia yang telah bekerja keras mencapai dan menjaga kualitas yang membanggakan karena hanya sekitar 100 dari sekitar 4.400 perguruan tingggi di Indonesia yang mencapai akreditasi unggul.

Dalam buku ini, Rektor Universitas Pendidikan Indonesia yaitu Prof. Dr. H. M. Solehuddin, M. Pd., M. A. menyebutkan bahwa beliau memiliki pengalaman selama 10 tahun sebgai konsultan di Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang membawa UPI meraih akreditasi tertinggi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang menjadikan UPI sebagai universitas pelopor dan unggul, sesuai dengan visinya menjadi institusi yang imiah, edukatif, dan religius.

Dalam buku ini, Universitas Pendidikan Indonesia atau UPI Bandung dinilai unggul karena: 

1. Pertahankan Jati Diri : UPI masih mempertahankan nama yang berkaitan dengan pendidikan, dimana biasanya IKIP rata-rta mengubah namanya menjadi universitas negeri.

2. Merespon Zaman: Alumni yang dulunya mayoritas menjadi guru, sekarang hal ini semakin bergeser dan semakin berimbang karena program studi non-pendidikan juga semkain berkembang.  

3. Equality in Quality: Kesetaraan dalam Kualitas, dimana semua kampus UPI yang ada di daerah yg berlokasi di Tasikmalaya, Cibiru, Sumedang, Purwakarta dan Serang tetap menjaga kuliatas pendidikannya yang merupakan tugas rektor untuk fokus meningkatkan sehingga tidak ada kampus yang dianggap kurang penting atau memiliki kualitas yang lebih rendah.

4. Pusat Keunggulan: UPI responsif terhadap berbagai kebutuhan pendidikan khusus, seperti pembinaan guru- guru luar biasa di daerah-daerah 3T (terdepan, terluar dan tertinggal) dan juga fokus utama UPI adalah pengembangan guru vokasi.

5. Perbaikan Hulu: Untuk meningkatkan kualitas pendidikan guru secra komprehensif, perbaikan harus dimulai dari hulu, yaitu dari calonnya. 

6. Ciri Khas: Di UPI terdapat mata kuliah wajib tentang Pedagogik yang harus diikuti oleh semua mahasiswanya, meskipun mereka tidak berada dalam bidang pendidikan. Tujuannya adalah agar setiap lulusan memiliki pemahaman dasar mengenai pendidikan.

  • Hits: 92